Sempat Tertunda, Seleksi Direktur Perumda Tirta Bulango Segera Digelar
SENANDIKA.ID – Setelah beberapa waktu belakangan sempat tertunda, akhirnya seleksi Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Bulango, akan segera dilaksanakan sesuai dengan petunjuk Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango.
Sekretaris Daerah (Sekda) Bone Bolango, Iwan Mustapa, saat diwawancarai awak Senandika.id di ruang kerjanya, menuturkan jika pemerintah segera melaksanakan proses job bidding Direktur Perumda Tirta Bulango.
“Panitia seleksi (Pansel) sudah dipersiapkan, rencananya bulan November ini akan segera dimulai. Jadi saat ini sedang dalam persiapan dari kepanitiaan, tim uji kompetensi kemudian mekanisme penjaringan sesuai dengan tahapan yang kita susun,” tutur Sekda Bone Bolango, Rabu (5/11/2025).
Tentunya, kata Iwan Mustapa, setelah ini akan ada proses administrasi, kemudian uji kepatutan dan kelayakan, termasuk psikotes serta uji kompetensi yang mencakup presentasi visi oleh masing-masing calon direktur, sampai pada tahapan wawancara, dan proses penilaian pansel, juga pengumuman.
“Rencananya semua proses tahapan tersebut kita usahakan dilaksanakan tidak lewat dari bulan November ini, karena banyak tugas-tugas strategis yang harus dipersiapkan direktur yang baru dalam hal layanan air bersih di Bone Bolango,” imbuhnya.
Pada prinsipnya, dengan adanya direktur yang baru, bisa memperkuat konsolidasi internal untuk penataan kembali menejemen PDAM, dan bisa mengoptimalisasikan seluruh pelayanan, sarana dan prasarana air bersih agar sampai ke seluruh pelosok Bone Bolango.
“Hal ini sangat prinsipiel, seperti halnya beberapa waktu yang lalu di wilayah Utara ada instalasi sarana air yang rusak, kemudian di Suwawa Selatan pula rusak karena bencana alam, sehingga terganggu pasokan air bersih,” tandasnya.




